Dalam proses pembuatan masakan ini bisa dibilang cukup mudah dan sederhana. Bahan-bahannya pun mudah untuk kita dapatkan di pasar maupun supermarket di wilayah anda. Bahan yang akan anda gunakan untuk membuat Desert Tropical Fruits Salad antara lain; buah nanas, semangka, papaya, melon, apel malang, daun selada dan keju cheddar. Selain itu ada juga bahan yang akan kita gunakan untuk sausnya nanti. ( Baca juga; Resep Kue Pie Susu Coklat )
Desert Tropical Fruits Salad Lezat
Resep Desert Tropical Fruits Salad Lezat
Bahan:- 2 buah nanas
- 100 gr semangka
- 100 gr pepaya
- 100 gr melon
- 100 gr apel malang
- 50 gr keju cheddar
- 50 gr daun selada
- 100 gr mayonaise
- 100 gr yogurt
Cara Membuat Desert Tropical Fruits Salad Lezat:
- Pertama-tama buah yang sudah anda siapkan silahkan anda potong-potong menjadi bagian-bagian kecil atau anda bisa memotong dalam bentuk dadu juga boleh.
- Setelah buah terpotong semua, campur kesemua tadi; semangka, nanas, pepaya, melon dan juga apel kedalam wadah yang sudah disiapkan. Kemudian aduk hingga bercampur menjadi rata.
- Dan untuk bagian bahan sausnya, slahkan campur mayonaise, yogurt dan juga madu. Aduklah hingga menjadi rata.
- Setelah seleai, tuangkan sausnya kedalam campuran buah yang sudah merata tadi.
- Setelah itu aduk kembali hingga rata. Dinginkan kedalam kulkas kira-kira selama 30 menit.
- Langkah terakhir, siapkan mangkok yang terbuat dari buah nanas yang sudah anda alasi dengan daun selada dan taburi dengan keju cheddar.
Baca juga resep kue yang lainnya :
Nah bagaimana ! sangat mudah bukan cara membuat desert tropical fruits salad lezat. Nah silahkan mencoba dirumah dan selamat berkreasi.