RESEP ES KRIM JELI STROBERI

iklan Es krim jeli stroberi - Bunda-bunda dirumah pasti penasaran, makanan apa sich dan bagaimana membuatnya ? Tenang saja Bund, kali ini Icipin menyediakan resep yang mungkin bunda-bunda di rumah belum pernah mencobanya. Yuk tengok resepnya langsung.

Resep es krim jeli stroberi sendiri adalah kombinasi dari bahan utama selai stroberi, jeli bubuk, buah stroberi dan bahan-bahan lainnya menghasilkan sajian yang spesial. Selain itu akan bertambah nikmat bila ditambah dengan es krim vanila, sirup stroberi, dan stroberi. Rasanya yang manis, segar dan juga dingin pasti akan membuat siapa saja tergoda.

Resep Es Krim Jeli Stroberi :

400 ml ai
50 gram stroberi segar, dibelah dua
50 gram gula pasir
50 gram selai stroberi
1 sendok teh (2 gram) agar-agar bubuk
1 1/2 sendok teh (6 gram) jeli bubuk
3 tetes pewarna merah cabai

Bahan Pelengkap:
50 gram stroberi segar
4 skup es krim stroberi
2 sendok makan sirup stroberi
4 skup es krim vanila

Cara Membuat Es Krim Jeli Stroberi :

  1. Pertama, rebus terlebih dahulu air, jeli instan, agar-agar, dan gula pasir. Jangan lupa sambil diaduk-aduk sampai mendidih. Selanjutnya masukkan selai stroberi serta pewarna merah cabai. Aduk hingga menjadi rata.
  2. Tuang kedalam di gelas (setengah gelas). Kemudian taruh stroberinya. Biarkan hingga setengah beku dan lanjutkan dengan menuangkannya secara pebuh. Dan langkah terakhir bekukan lagi.
  3. Sajikan dengan pelengkap.
Untuk : 4 gelas
iklan