Resep Ayam Bakar Manis Pedas pasti akan menjadi menu favorit anda jika sudah mencobanya. Rasa empuk pada ayam serta bumbu-bumbu yang meresap pasti membuat anda ketahihan. Nah bagi anda yang ingin mencoba membuatnya silahkan anda simak resep, bahan dan cara membuatnya dibawah ini.
Ayam Bakar Manis Pedas
Resep Bahan Ayam Bakar Manis Pedas :
- 1 ekor ayam (ukuran kecil), potong menjadi 4 bagian
- 2 lembar daun salam
- 3 sendok makan kecap manis
- 3 mata asam jawa, seduk dengan sedikit air panas
- 300 ml air
Resep Bumbu Ayam Bakar Manis Pedas (haluskan) :
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 buah cabai merah keriting (yang suka pedas bisa dilebihi)
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 1 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Ayam Bakar Manis Pedas :
- Lumuri ayam dengan bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan lalu biarkan kira-kira 30 menit.
- Campur ayam yang berbumbu dengan air, kecap manis, daun salam, dan air asam. Masak hingga daging ayam empuk dan kuah menjadi kental, lalu angkat.
- Setelah diangkat bakar ayam berbumbu diatas bara api atau bara arang hingga permukaannya agak kering.
- Step yang terakhir yaitu angkat dan sajikan bersama sambal dan lalapan.
- Tips : untuk Sambal Ayam Bakar Manis Pedas bisa menggunakan Sambal Ayam Penyet.